Headlines News :
Home » » Roket Antares Nasa Meledak Saat Peluncuran

Roket Antares Nasa Meledak Saat Peluncuran

Roket Antares yang mengangkut pesawat ruang angkasa kargo Cygnus untuk Stasiun Antariksa Internasional meledak sesaat setelah diluncurkan dari sebuah landasan komersial di Virginia, Amerika Serikat, Selasa (28/10/2014) petang waktu setempat atau Rabu (29/10/2014) dini hari WIB. Rekaman Televisi NASA yang diunggah Reuters menunjukkan detik-detik meledaknya roket dengan nilai kontrak dari NASA sebesar 1,9 miliar dollar AS--setara Rp 22,8 triliun. Roket itu lepas landas dari fasilitas penerbangan Wallops pada Selasa pukul 18.22 waktu setempat atau Rabu pukul 05.22 WIB.

Dari video cuplikan rekaman tersebut, tidak ada persoalan ketika roket tersebut lepas landas. Tiang penyangga roket itu pun lepas seperti seharusnya. Namun, setelah 16 detik terbang, tiba-tiba sebuah ledakan terjadi di ekor roket. Selang dua detik kemudian, seluruh badan roket terbakar dan akhirnya pesawat tersebut jatuh ke bumi. Sampai saat ini, belum diketahui penyebab pasti meledaknya roket tersebut. Hanya saja, NASA, lembaga antariksa Amerika Serikat, memastikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut.

Roket Antares merupakan roket yang dibuat oleh Orbital Sciences, perusahaan yang berbasis di Virginia. Perusahaan ini merupakan salah satu yang dikontrak NASA untuk mengangkut kargo ke Stasiun Antariksa Internasional, setelah pesawat ulang-alik yang biasa dipakai untuk itu pensiun. Akibat peristiwa tersebut, saham Orbital Sciences langsung anjlok 12,74 persen, hanya satu jam setelah insiden itu, dari semula di kisaran 3,87 dollar AS per lembar menjadi 2,65 dollar AS. Video rekaman tersebut dapat dilihat di link ini. - kompas

Rusia Berhasil Luncurkan Misi Kargo ke ISS

Sementara itu Rusia berhasil meluncurkan roket tanpa awak yang mengangkut suplai bagi Stasiun Antariksa Internasional (ISS) dari Kazakhstan, Rabu (29/10), beberapa jam setelah ledakan menggagalkan misi serupa di Amerika. Roket Soyuz dan pesawat kargo Progress 57 meluncur dari Kosmodrom Baikonur dan diperkirakan akan merapat ke ISS hari ini. Hari Selasa, sebuah roket komersil tak berawak yang seharusnya mengirim pesawat kargo ke Stasiun Antariksa Internasional meledak hanya beberapa detik setelah diluncurkan dari sarana peluncuran NASA di pulau Wallops, negara bagian Virginia, di lepas pantai Atlantik.

Orbital Sciences Corporation, perusahaan yang dikontrak pemerintah Amerika untuk mengirim suplai ke Stasiun Antariksa itu, mengatakan, tidak akan meluncurkan lagi roket Antrtares lain hingga penyebab ledakan hari Selasa (28/10) dipastikan. Tidak ada seorang pun di darat yang terluka. Badan Antariksa Nasional Amerika, NASA, mengatakan awak ISS tidak menghadapi kekurangan makanan dan suplai-suplai penting lain. - voaindonesia
Share this article :
 
Support : Creating Website | Data Biografi | Mas Template
Copyright © 2011. Peristiwa Fenomena - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger