Headlines News :
Home » » Menguak Misteri Blok Tjipetir dari Sukabumi

Menguak Misteri Blok Tjipetir dari Sukabumi

Menguak Misteri Kotak Tjipetir dari SukabumiPencarian Tracey Williams terkait asal-usul karet Tjipetir yang ditemukannya di pantai Cornwell Inggris pada 2012 dan telah menjadi misteri di Eropa selama seabad, akhirnya berhenti di Sukabumi, Jawa Barat, Indonesia. Kepastian itu awalnya dia dapatkan dari sebuah foto hitam putih yang menunjukkan tumpukan karet berlogo 'Tjipetir'.

Foto tersebut diduga diambil sekitar tahun 1894-1929. Di dalamnya, ada seorang anak kecil bercelana pendek selutut tanpa baju yang bersandar di atas tumpukan karet berlogo 'Tjipetir'. Anak itu berambut keriting dan ciri-ciri fisiknya memang mirip dengan anak asal Indonesia.

Sedikitnya ada 500 blok karet berukuran tablet komputer yang ditumpuk di sebuah tempat berlatar belakang pegunungan dan kebun tersebut. Tulisannya dengan jelas terlihat 'Tjipetir'. Sama persis dengan blok-blok yang ditemukan terdampar di berbagai belahan kawasan Eropa.

Ditelusuri lebih jauh, foto itu bersumber dari museum 'Tropen' yang berlokasi di Amsterdam, Belanda. Didirikan sejak 1864, museum tersebut memang memajang banyak foto dari berbagai kawasan di Indonesia, terutama berbagai momen yang berhubungan dengan peristiwa penjajahan. Saat Indonesia merdeka tahun 1945, museum itu menambah koleksi fotonya dari negara lain.

Dari foto itu, Williams kemudian membuat penelusuran sendiri. Hingga akhirnya dia mendapat informasi tentang sebuah pabrik karet di kawasan Sukabumi, tepatnya di Desa Tjipetir, Kecamatan Cikidang.

"Lewat akun Facebook berjudul Tjipetir Mystery, Williams mendapatkan berbagai jawaban itu," demikian tulis Washington Post, soal penelusuran Williams.

detikcom berkunjung ke pabrik itu, Selasa (2/12) petang. Situasi sepi. Maklum, selain karena tidak ada operasional, bangunan yang temboknya bertuliskan 'Cipetir' itu berjarak 1,5 km permukiman terdekat, Desa Cipetir, Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Menurut Kepala Administratur PTPN VIII Sukamaju, Budhi Herdiana, pabrik Cipetir memiliki 30 karyawan. Mereka merupakan pekerja perkebunan dan hanya bekerja jika ada pesanan. Sumber : Detik - Cipetir adalah desa di kecamatan Kadudampit, Sukabumi, Jawa Barat, Indonesia.
Share this article :
 
Support : Creating Website | Data Biografi | Mas Template
Copyright © 2011. Peristiwa Fenomena - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger