Aparat kepolisian terlibat bentrok dengan massa dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di depan Istana Kepresidenan, Jakarta. Mendadak muncul kobaran api di belakang massa. Api tersebut membakar sejumlah mobil yang tengah terparkir di kawasan Monumen Nasional. Tidak diketahui siapa yang pertama kali memicu api tersebut, namun membuat kondisi kian memanas. Sementara itu, bentrokan masih terus berlangsung antara massa dari HMI dengan aparat kepolisian. Kedua belah pihak masih terlibat saling melempar batu dan dibalas dengan tembakan gas air mata. Bentrok bermula dari massa HMI yang memaksa menerobos barikade polisi. Sekelompok anggota FPI berusaha melindungi polisi dari serbuan, namun mereka tak kuasa menahan lemparan batu. Kini bentrok masih terus berlangsung, sebagian massa memilih kembali ke kediamannya masing-masing.
Masa HMI bentrok dengan polisi. Kerusuhan terjadi di depan Istana Merdeka. Bentrok antara massa dan petugas tak dihindarkan. Petugas sudah menembakkan gas air mata untuk menghalau massa. Massa pedemo di depan Istana Negara terdesak mundur. Sebagian dari mereka masuk ke kawasan Monas dan beberapa tempat di sekitar Istana Negara. Petugas telah mengeluarkan gas air mata tembakan peringatan. Aksi saling dorong dan baku pukul sempat terjadi antara petugas dan massa. Meriam air juga sudah digunakan untuk menghalau massa. Sebelumnya massa ini juga melempari petugas dengan kayu, batu, dan botol air minum. Kawasan Monas Membara.
Terlihat massa pedemo memasuki kawasan monas, Kantor Radio Republik Indonesia dan Gedung MK. Sejumlah orang terlihat terluka. Orang yang diduga provokator juga diamankan petugas. Teriakan revolusi dan takbir terus menggema. Terlihat 3 Mobil Dibakar masa dan api terlihat membesar dalam kegelapan. Bunyi letusan dari senjata petugas kembang api terus terdengar. Sementara itu pasukan cadangan dari unsur TNI disiapkan. Pasukan hura hara dari Kodam Jaya disiapkan. Sementara peralatan untuk menghalau massa seperti tameng, alat pelindung diri, helm, dan pentungan juga disiapkan petugas.
Ribuan massa yang masih bertahan di sekitar Kawasan Medan Merdeka Barat, membakar sejumlah benda di ruas jalan. Ribuan massa hingga kini masih terus bertahan di sejumlah titik seperti Istana Merdeka, Monas dan Bundaran Patung Kuda. Pantauan SINDOnews, sejumlah massa terlihat membakar beberapa benda di Jalan Medan Merdeka Barat. Sementara itu kawasan monas bagian Utara, sejumlah mobil pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar sebanyak tiga mobil milik aparat kepolisian. Hingga berita ini diturunkan bentrok antara aparat kepolisian dan massa masih terjadi di kawasan Monas bagian Utara.