Headlines News :
Home » » Ahok Mewek Saat Berkisah di Sidang Perdana

Ahok Mewek Saat Berkisah di Sidang Perdana

Kronologi Penyebab Ahok Menangis di Sidang PerdanaSidang perdana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) atas kasus dugaan penistaan agama masih berlangsung. Ahok dijerat dengan Pasal 156a KUHP tentang penistaan agama dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun penjara. Ia ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan penistaan agama karena menyebut surat Al-Maidah ayat 51 saat bertemu dengan warga di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu, pada 27 September 2016.

Gubernur DKI Jakarta nonaktif Basuki T Purnama (Ahok) sempat menangis saat dirinya membaca nota keberatan dalam sidang perdana kasus dugaan penistaan agama yang didakwakan padanya. Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah, mengatakan dirinya juga akan menangis bila berada di posisi Ahok. Fahri sendiri enggan berkomentar banyak soal persidangan kasus Ahok. Namun dirinya mengaku tidak setuju sidang Ahok terbuka untuk umum. Alasannya bila persidangan dilangsungkan terbuka, dikhawatirkan akan mengganggu independensi hakim.

Pada persidangan perdananya hari ini, Ahok sempat menangis saat membacakan nota pembelaannya. Ahok menangis saat menceritakan riwayat hidupnya. Ahok yang lahir dari pasangan nonmuslim di Belitung Timur, kemudian diangkat menjadi anak oleh keluarga muslim asal Bugis, Makassar, Sulawesi Selatan. Kecintaan Ahok pada keluarga angkatnya begitu membekas di hati Ahok. Suara Ahok tertahan ketika menceritakan kisahnya merawat sang ibu angkat hingga ke pemakamannya.

Gubernur DKI Jakarta nonaktif, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menjalani sidang perdana kasus penistaan agama pada hari ini, Selasa (13/12/2016). Selama proses sidang, Ahok terlihat menangis beberapa kali saat pembacaan ekspesi atas dakwan Jaksa Penuntut Umum (JPU). Ahok juga menangis saat menceritakan doa dari ibu angkatnya sebelum Ia menjadi Gubernur DKI.

Banyak netizen mengomentari tangisan Ahok. Bahkan tidak sedikit yang mengomentari dengan ungkapan jangan mau dibohongin pakai sinetron termewek-mewek, ada juga dengan ungkapan yang lebih keras dengan mengatakan air mata buaya seperti ditulis para netizen. “Waktu nenek nenek nangis meraung raung karena rumahnya nya di gusur si Ahok. Si ahok nangis kaga ya.?,” tulis akun Deri Andryan. “air mata buaya,” tulis akun Rudi Ajaah “Eleeeh….inget hok waktu maki-maki orang, ngomong kotor dan kasar, belaga kayak jagoan semua dilawan….. sekarang nangis. Cemen loe hok…,” tulis akun Ranu Subandi. Berbagai Sumber
Share this article :
 
Support : Creating Website | Data Biografi | Mas Template
Copyright © 2011. Peristiwa Fenomena - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger