Headlines News :
Home » » Multiply akan ditutup per tanggal 6 Mei 2013

Multiply akan ditutup per tanggal 6 Mei 2013

Multiply akan ditutup per tanggal 6 Mei 2013Saat ini banyak bermunculan berbagai situs dan website di dunia maya. Berbagai situs dan website yang munculpun beragam dan mempunyai konten yang cukup menarik. Situs yang mempunyai fungsi penjualan online atau E-commerce juga saat ini sangat banyak bermunculan, tentunya dengan beragam kemudahan.

Tak ayal berbagai website yang bermunculan inipun dengan cepat merambah naik, terkenal dan mempunyai rating yang cukup baik. Kepopuleran website yang bermunculan ini membuat beberapa situs yang sudah lama bertengger didunia internet pun keok. Begitulah yang terjadi pada situs E-commerce besar yang tentunya sudah kita kenal yakni Multiply.

Tampilan pada halaman situs Multiply.co.id : Dengan sangat menyesal, kami umumkan bahwa situs Multiply.co.id (dan Multiply.com) akan kami tutup per tanggal 6 Mei 2013 dan kami akan menghentikan semua kegiatan usaha kami per tanggal 31 Mei 2013.

Multiply.co.id akan menjalankan kegiatan seperti normal sampai tanggal 6 Mei 2013. Kami akan mempergunakan sisa waktu selama bulan Mei 2013 untuk memastikan bahwa semua hal dalam proses jual beli sudah terselesaikan dan seluruh penjual dan pembeli mendapat haknya. Juga untuk memberikan kesempatan kepada para penjual untuk memindahkan produknya ke situs e-commerce lain, menyelesaikan seluruh kegiatan yang berhubungan dengan penjualan, pembayaran dan pengiriman barang, dan untuk meminimalisir gangguan terhadap operasional para penjualnya.

Kami akan menjamin seluruh hak penjual dari hasil penjualan yang sudah rampung dan sudah dikirim ke pembeli. Kami akan terus melakukan pelunasan transaksi sepenuhnya dengan batas waktu terakhir 31 Mei 2013. Kami akan menutup kegiatan jual-beli lebih awal dari tanggal tersebut, yaitu tanggal 6 Mei 2013, untuk memastikan semua pemesanan mendapatkan waktu yang cukup untuk diproses oleh para penjual.

Para penjual yang juga mungkin memiliki akun Premium, kami persilakan menghubungi Customer Service dan kami pastikan akan menerima kembali nilai nominal akun Premium yang belum habis masa berlakunya, apabila masih tersisa.


Kabar mengejutkan datang dari salah satu website e-commerce ternama dunia yaitu Multiply dengan domain di Indonesia Multiply.co.id. Dengan sangat disayangkan situs e-commerce Multiply akan segera mengakhiri eksistensinya di ranah online. Memulai debut sebagai situs blogging atau jejaring sosial pada 2004, proses pensiun Multiply akan dimulai per 6 Mei. Seperti yang ditulis oleh situs resmi Multiply, situs E-Commerce besar tersebut mengumumkan bahwa situs Multiply.co.id dan Multiply.com akan ditutup per tanggal 6 Mei dan semua kegiatan usaha per 31 Mei 2013. Wah wah sangat disayangkan ya mengingat umurnya yang sebentar lagi mengingjak angka 10 tahun.

Pihak Multiply sendiri menulis "Multiply.co.id akan menjalankan kegiatan seperti normal sampai tanggal 6 Mei 2013. Kami akan mempergunakan sisa waktu selama Mei 2013 untuk memastikan bahwa semua hal dalam proses jual beli sudah terselesaikan dan seluruh penjual dan pembeli mendapatkan haknya". Nah bagi kalian nih yang mungkin saat ini sedang melakukan transaksi jual beli pada situs tersebut, tidak usah khawatir karena proses jual beli kalian masih bisa kalian lakukan tepatnya hingga batas akhir 31 Mei 2013.

Pasalnya proses kegiatan usaha Multiply sepenuhnya akan dihentikan total mulai tanggal 31 mei. Selama masa transisi itu, Multiply juga memberikan kesempatan kepada para penjual untuk memindahkan produknya ke situs e-commerce lain, menyelesaikan seluruh kegiatan yang berhubungan dengan penjualan, pembayaran dan pengiriman barang, serta untuk meminimalisir gangguan terhadap operasional para penjualnya.

Nah yang ini penting sob, Bagi kalian nih para penjual yang memiliki akun premium di Multiply, segerelah menghubungi pihak Multiply dengan cara dan nomor yang tertera di situs tersebut. Nantinya Customer service dan pihak Multiply akan memberikan kembali nilai nominal akun Premium yang belum habis masa berlakunya. Well, belum diketahui jelas alasan dibalik ditutupnya multiply. Mengingat website yang beberapa waktu lalu berganti menjadi e-commerce ini sejatinya punya pengguna yang besar, penutupan yang akan dilakukan dalam waktu dekat memang sangat disayangkan. - forum.detik.com
Share this article :
 
Support : Creating Website | Data Biografi | Mas Template
Copyright © 2011. Peristiwa Fenomena - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger